5 Hero yang cocok dimainkan ketika baru bermain game Mobile Legends

Yun Zhao

5 Hero yang cocok dimainkan ketika baru bermain game Mobile Legends

Didalam game Mobile Legends, Yun Zhao dapat berperan sebagai Fighter ataupun Assassin. Yun Zhao memiliki skill pasif kombo dengan keuatan serangan damage sebesar 1.8 kali setiap 6 detik. 

Yun Zhao memiliki 3 skill yang bisa digunakan:
  • Spear Strike
  • Supreme Warrior
  • Spear Flip 
Skill combo yang cocok untuk Yun Zhao pada umumnya adalah 3-2-1.

Saber

5 Hero yang cocok dimainkan ketika baru bermain game Mobile Legends

Selanjutnya ada Saber. Saber merupakan hero yang berperan sebagai Assassin yang bertugas menghabisi musuh di sisa darah terakhir. Skill pasif yang dimiliki saber adalah mengurangi 5 armor musuh ketika melancarkan serangan yang berhasil dan diakumulasi hingga 10 kali (50 armor).

Saber memiliki 3 skill yang bisa digunakan:
  • Flying Sword 
  • Charge 
  • Triple Sweep 
Skill combo Saber yang sering digunakan banyak pemain Mobile Legends adalah 3-1-2.

Eudora

5 Hero yang cocok dimainkan ketika baru bermain game Mobile Legends

Selanjutnya ada Eudora. Eudora adalah hero bertipe Mage, yakni hero yang memiliki damage cukup besar dengan skill pasif Superconductor. Skill pasif ini berfungsi untuk meningkatkan kekuatan skill Eudora lainnya.

Eudora memiliki 3 skill yang bisa digunakan:
  • Forked Lightning 
  • Electric Arrow 
  • Thunderstruck 
Skill combo Eudora yang sering digunakan banyak pemain Mobile Legends adalah 2-1-3-1.

Nana

5 Hero yang cocok dimainkan ketika baru bermain game Mobile Legends

Nana adalah Hero untuk pemula yang mudah dipelajari pemain baru. Nana berperan sebagai Support dengan tipe Mage. Skill pasif yang dimiliki Nana adalah mampu meningkatkan kecepatan bergerak 10% hingga 20% dengan durasi 3 detik saat berhasil menggunakan salah satu skill. 

Nana memiliki 3 skill yang bisa digunakan:
  • Magic Dart 
  • Morph Spell 
  • Dragon Cat Summons 
Combo skill Nana yang sering digunakan banyak pemain Mobile Legends adalah 2-3-1.

Layla

5 Hero yang cocok dimainkan ketika baru bermain game Mobile Legends

Layla adalah hero yang menurut saya yang paling mudah untuk dimainkan dibandingkan degan hero lainnya. Sebagai salah satu marksman yang pertama dimiliki pemain, Layla memiliki kemampuan pasif menyerang dari jarak lebih jauh dibanding marksman lainnya. Dan hero ini cocok untuk anda yang suka bermain dengan serangan jarak jauh

Layla memiliki 3 skill yang bisa digunakan: 
  • Malefic Bomb 
  • Void Projectile 
  • Destruction Rush 
Pada umumnya, combo skill yang sering digunakan di Layla adalah 2-1-3.